Shalat sebagaimana kita ketahui , sahnya juga salahsatunya harus suci dari hadats besar. Dan cara menghilangkan hadats besar yaitu dengan mandi wajib.
Sebab-sebab yang mewajibkan mandi :
1. Bertemunya dua buah kelamin laki-laki dengan perempuan (bersetubuh) baik keluar mani ataupun tidak.
قَلَ النَّبِيُّ صَلَّى اللهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ: اِذَا الْتَقَى الْخِتَانَانِ فَقَدْ وَجَبَ غُسْلُ وَاِنْ لَمْ يُنْزِلْ ـ رواه مسلم
Artinya :
"Apabila bertemu dua khitan maka sungguh ia wajib mandi meskipun tidak keluar mani." (H.R. Muslim).
2 . Keluar mani karena mimpi atau karena sebab lain.
3 . Meninggal dunia, tetapi matinya yang bukan mati syahid.
4 . Karena selesai nifas ( setelah berhentinya keluar darah setelah melahirkan ).
5 . Karena wiladah ( setelah melahirkan ).
6 . Setelah selesai haid ( menstruasi ).
Fardlu Mandi
1 . Niat
Lafadzh niat :
Artinya :
Niat mandi untuk menghilangkan hadats besar fardlu karena Allah ta'ala.
2 . Membasuh seluruh badan dengan air, dari mulai ujung rambut sampai ujung kaki.
3 . Menghilangkan najis.
Demikian artikel tentang Mandi Wajib Beserta Lafadzh Niatnya, semoga bermanfa'at.